08 April 2003

rindu sahabat dari ifa

To: galuh eko suroto



Sebuah makna yang tak dapat terungkap

ketika cinta menyapa rasa

manis namun lara



apa pula dunia

ketika jiwa terasa hampa

tertanam satu kata

mengapa???



ya mengapa???

mungkinkah ketulusan dapat terasa

pabila kepuraan mewarnai mega

nyata terlihat bagai maya

namun maya?

teragungkan bagai bunga dalam rumah kaca



ku tak ingkar akan cinta

ku tahu cinta itu awal segalanya

awal kebahagiaan.....

juga kedukaan

meski ku yakin

kedukaan itu kan tergantikan

pasti!





KEPAK MERPATI SIBAKKAN MAYA

COBA CARI ARTI SEBUAH KATA

RASA CINTA DALAM BELENGGU JIWA

AKANKAH MERONA

DALAM MURAMNYA ASA





:)

Perasaan... semua yang pernah tertulis bagaikan luapan emosi seolah banyak sekali cela disana, bahkan terkesan seperti satu ketidakpuasan, kekecewaan dan kesedihan mendalam.



Terus terang aku jadi penasaran sama kamu :)

tapi aku senang sekali bisa mengenalmu, mudah-mudahan "kau lah sahabat sejati" meski hanya dalam sebuah dunia yang orang bilang "internet dunia nyata tapi maya"





dalam senyum kumenyapa

warnai sunyi dengan sejuta pesona



rindu sahabat

- ifa